PWM Sulawesi Selatan - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sulawesi Selatan
.: Home > Berita > Ketua PP Muhammadiyah Buka Workshop Perkaderan Nasional Nasyiyatul Aisyiyah

Homepage

Ketua PP Muhammadiyah Buka Workshop Perkaderan Nasional Nasyiyatul Aisyiyah

Sabtu, 05-05-2012
Dibaca: 3179

H. Dahlan Rais, M.Hum. Ketua Pimpinan Pusat MuhammadiyahMakassar - "Nasyiatul Aisyiyah harus konsisten menjaga sikap kritis terhadap isu kesetaraan gender. Hal ini harus dilakukan agar para perempuan Indonesia tidak terjebak dan tidak terjerumus pada lubang yang menyesatkan." pesan H. Dahlan Rais, M.Hum Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah pada Pembukaan Workshop Perkaderan Nasional Nasyiyatul 'Aisyiyah di Aula Gedung Training Centre UIN Alauddin Makassar, Jumat kemarin (4/5/2012).

 

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa Nasyiyatul Aisyiyah telah menunjukkan perannya dalam pemberdayaan kaum perempuan Indonesia. Ia telah menjelma menjadi Kartini di Abad 21. Ke depan, peran ini secara konsisten harus terus dilanjutkan. Kaum perempuan Indonesia sangat butuh akan Nasyiyatul Aisyiyah. Hal ini tidak bisa dibantah oleh siapapun.

 

Hadir dalam pembukaan acara ini adalah Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan, Drs. H. Muh. Alwi Uddin, M.Ag., Dr. K. H. Mustari Bosra, M.A., Kepala Biro Mental dan Spiritual Pemprov. Sulawesi Selatan, Samsibar mewakili Gubernur Sulawesi Selatan, Dr. H. Syahrul Yasin Limpo, SH., M.Si., MH yang berhalangan hadir, para utusan Nasyiyah dari seluruh Indonesia. pimpinan Ortom tingkat Wilayah dan segenap alumni Nasyiyah Sulsel.

 

Workshop Perkaderan Nasional Nasyiyah ini dilaksanakan pada hari Jumat s.d. Ahad, 4 s.d. 6 Mei 2012 dengan peserta dari seluruh Pimpinan Wilayah Nasyiyah se-Indonesia yang masing-masing mengutus 2 orang dan utusan dari Pimpinan Daerah Nasyiyah se-Sulawesi Selatan juga masing-masing 2 orang. Dalam workshop ini akan diworkshopkan bagaimana langkah dan strategi Nasyiyah dalam mengaktifkan pengkaderan di tingkat Cabang dan Ranting sebagai dinamika organisasi. Hadir sebagai Pembicara dalam acara ini, selain Ketua PP Muhammadiyah, Dahlan Rais juga hadir Sekretaris Majelis Pendidikan Kader PP Muhammadiyah, Munawar Khalil yang juga merupakan alumni Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Sulawesi Selatan, Gombara Makassar yang sekarang banyak berkiprah di tingkat Nasional. (ardi)


Tags: Dahlan Rais, Nasyiyah, Muhammadiyah, Perkaderan
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Aktifitas Organisasi Otonom



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website