PWM Sulawesi Selatan - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sulawesi Selatan
.: Home > Berita > Kwartir Wilayah Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Sulawesi Selatan Gelar Rapat Kerja Wilayah ke-2

Homepage

Kwartir Wilayah Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Sulawesi Selatan Gelar Rapat Kerja Wilayah ke-2

Sabtu, 30-03-2013
Dibaca: 3222

Makassar (sulsel.muhammadiyah. or.id) - Bertempat di JL Star Hotel, Kawasan Boulevard Makassar, Kwartir Wilayah Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Sulawesi Selatan menggelar Rapat Kerja Wilayah Ke-2, Sabtu (30/3/2013).

 

Menurut Ketua Panitia Muhammad Iqbal Djalil yang juga Anggota DPRD Kota Makassar bahwa hadir dalam acara ini Ketua Umum Kwarpus HW, Uun Harun Syamsuddin, Wakil Ketua PWM Sulsel H. Andi Iskandar Tompo, Ketua Kwarwil HW Sulsel Burhanuddin Ahmad beserta jajarannya, Kwartir Daerah HW se-Sulsel dan beberapa utusan dari Qabilah di Kota Makassar.

 

Dalam sambutannya Ramanda Uun biasa ia dipanggil menyampaikan bahwa para pandu HW dimanapun tidak usah khawatir. "Negara sudah melindungi seluruh Pandu. Dalam UU no 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka khususnya pasal 47 poin a. sudah mengakui keberadaan Hizbul Wathan. Lengkapnya  berbunyi : Organisasi gerakan pramuka dan organisasi lain yang menyelenggarakan pendidikan kepramukaan yang ada sebelum Undang-Undang ini diundangkan tetap diakui keberadaannya. Jadi tidak usah khawatir dan teruslah bekerja untuk kejayaan Hizbul Wathan dan Muhammadiyah. Termasuk mempersiapkan diri menyongsong Muktamar Muhammadiyah ke-47 di Makassar tahun 2015 dan Jambore Nasional Hizbul Wathan" pinta beliau dihadapan seratusan peserta rakerwil.

 

Dalam Rakerwil ini, selain mengevaluasi dan menyusun program ke depan, juga menjadi forum kebulatan tekad Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Sulawesi Selatan untuk menjadi Tuan Rumah penyelenggaraan Jambore Nasional ke-3 Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan di Sulawesi Selatan. (usa)

 

lebih lengkap tentang UU No. 12 tentang Gerakan Pramuka khususnya pasal 47 poin a silahkan klik   http://kemenpora.go.id/index/preview/perundangan/14

 


Tags: Hizbul wathan, rakerwil, uun
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Aktivitas Ortom



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website