PWM Sulawesi Selatan - Persyarikatan Muhammadiyah

 PWM Sulawesi Selatan
.: Home > Berita > RSIA Siti Khadijah I Makassar siap jadi RS Siaga Bencana Pertama di Sulsel

Homepage

RSIA Siti Khadijah I Makassar siap jadi RS Siaga Bencana Pertama di Sulsel

Jum'at, 12-06-2015
Dibaca: 1693

Makassar-- Sejak Program kesiapsiagaan rumah sakit dan kesiapan masyarakat untuk kedaruratan bencana atau HPCRED berjalan di Makassar dengan menggelar beberapa kali pelatihan, lokakarya maupun simulasi, Rumah sakit Siti Khadijah I telah siap menjadi rumah sakit siaga bencana pertama di Sulawesi Selatan. Hal tersebut diungkapkan dr Kadri Rusman, Area Manajer HPCRED area Makassar saat menggelar Regional meeting, di Hotel Singgasana, Jl Kajaolalido, Rabu, 10 Juni 2015 kemarin.
 

Kadri menuturkan bahwa program HPCRED yang merupakan program penaggulangan bencana PP Muhammadiyah ini bekerjasama dengan departement of foreign affair (DFAT) pemerintah Australia sebagai penaggungjawab, juga sekaligus menggandeng Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan menjadikan RS Siti Khadijah sebagai sasaran program. "Sampai saat ini kita telah memiliki dokumen RPBRS dan DMC, dan rencananya dalam waktu dekat selain perampungan infrastruktur rumah sakit kita ingin membuat MOU dengan pemerintah dalam hal ini BPBD dan Dinas Kesehatan kota Makassar," terangnya.

Sementara itu, Project Nasional  program, dr Corona Rintawan mengharapkan bahwa Melalui program ini Muhammadiyah katanya ketika ada yang minta bisa langsung disiapkan. Selain itu, modul ini juga bisa dipakai secara nasional.

"Tim medis sedianya bukan hanya tahu menolong korban, tapi juga harus tahu bagaimana manajemen dan kaji cepatnya, bukan hanya datang buka posko dan pulang jika selesai."

Kegiatan regional meeting ini selain diikuti oleh Manajemen Nasional program dan Area Makassar, juga melibatkan perwakilan dari BPBD Sulsel, Drs Muh Syahrir, Dinas Kesehatan Sulesl, Lukman, PWM Sulsel, Mustari Bosra dan Nur Adzan, serta perwakilan dari Dekan Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar. (*)


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website